Kami menjual berbagai macam kebutuhan yang tidak hanya memberikan manfaat tetapi juga nilai estetika (keindahan).

Tuliskan Contoh Perilaku Jujur Dalam Kehidupan Bermasyarakat

Tulisan kami yang satu ini akan mengenai contoh-contoh perilaku jujur dalam kehidupan bermasyarakat yang bisa kita tiru dan teladani.

Tentunya saja jujur bukanlah perkara yang mudah dilakukan. Hawa nafsu membuat kita terkadang sulit untuk jujur. Namun kita harus berjuang untuk senantiasa jujur kapanpun dan dimanapun.

Untuk lebih jelasnya lagi mari kita simak tulisan yang berikut ini:

Sumber Gambar dari Flickr

Perilaku Jujur Dalam Kehidupan Bermasyarakat

Jujur merupakan sebuah perbuatan yang berkesesuaian dengan perkataan, maksudnya sesuai apa yang diperbuat dengan yang dikatakan.

Dan jujur merupakan salah satu dari sekian banyak perbuatan yang baik atau akhlakul mahmudah. Lawan dari jujur adalah dusta atau bohong yang merupakan salah satu dari sekian banyak perbuatan tercela atau akhlakul mazmumah.

Ketahuilah bahwa jujur merupakan sebuah perkara yang mudah untuk diucapkan namun sulit untuk dilaksanakan. Akan tetapi sebagai manusia yang beriman, kita harus bisa melawan hawa nafsu dan berbuat jujur dalam hidup ini.

Contoh Perilaku Jujur Dalam Kehidupan Bermasyarakat

Dan di bawah ini adalah beberapa contoh perilaku jujur dalam kehidupan bermasyarakat, lets check this out:
  • Berkata yang benar dalam bermuamalah dengan masyarakat.
  • Tidak menyebarkan berita bohong atau hoax di tengah masyarakat.
  • Jika berjanji dengan orang lain maka segera penuhi janji tersebut.
  • Jangan pernah ada niatan untuk tidak menepati janji dengan orang lain.
  • Jika diberi amanah dari orang lain, maka lakukan dengan sebaik-baiknya.
  • Jangan pernah berkhianat terhadap amanah yang diberikan orang lain.
  • Mengikuti aturan-aturan yang berlaku di dalam masyarakat.
  • Menerima hukuman apabila melanggar peraturan yang berlaku
  • Mengakui dengan gentle apabila memiliki kesalahan.
  • Dan masih banyak lagi yang lainnya.
Mungkin hanya sekian saja tulisan kami mengenai contoh perilaku jujur dalam masyarakat. Semoga tulisan ini bisa memberikan manfaat kepada kalian semua para pembaca yang budiman.

Baca Juga :
Apa Yang Anda Usahakan Untuk Membiasakan Perilaku Jujur?
5 Perilaku Jujur Dalam Keseharian

0 komentar:

Posting Komentar